Pro Evolution Soccer (PES) 2013

Pro Evolution Soccer (PES) 2013

Sebagai penggemar berat sepakbola, Anda sudah pasti menyukai game Pro Evolution Soccer (PES) 2013. Sebab ketika bermain game gubahan Konami ini Anda bisa melampiaskan imajinasi untuk membawa tim favorit mengalahkan player lain maupun komputer. Selain itu, Anda juga dijamin betah bermain game PES 2013 karena adanya fitur keren yang futuristik. Penasaran? Berikut ini reviewnya. 
Note:
Download Pro Evolution Soccer (PES) 2013 Full Version
Download Pro Evolution Soccer (PES) 2013 Full Repack

Full Control 

Aspek pertama yang membuat game sepakbola ini tidak pernah sepi penggemar adalah keberadaan fitur Full Control. Ya, fitur ini memberikan keleluasaan sepenuhnya kepada Anda sebagai player untuk mengendalikan bola. Disamping itu, keberadaan fitur ini juga membuat proses mengumpan dan menerima bola antar player berlangsung lebih halus dan realistis.  

Lebih menariknya lagi, melalui fitur Full Control Anda bisa menerapkan berbagai gaya gocekan yang atraktif untuk mengecoh lawan. Selanjutnya, fitur terkeren dari Pro Evolution Soccer (PES) 2013 ini juga menghadirkan user experience yang tidak terdapat pada versi sebelumnya. Diantaranya yaitu Full Manual Shooting, Passing, One Two, Response Defending serta perbaikan pada kendali kiper. 

ProActive AI 

Perbedaan mendasar antara game Pro Evolution Soccer (PES) 2013 dengan versi sebelumnya juga terletak pada adanya fitur Proactive AI. Game PES 2013 jelas sudah melengkapi dirinya dengan fitur yang futuristik ini. Melalui fitur ini respon setiap player saat pertandingan berlangsung seolah terlihat nyata. Respon tersebut meliputi Balance of Play, Tactical Precision dan Enhanced Goalkeepers.

Player ID 

Player ID merupakan salah satu fitur keren yang membuat setiap player di PES 2013 terlihat lebih realistis. Sesuai dengan namanya, melalui fitur ini Anda bisa memperoleh berbagai informasi lengkap tentang player. Fitur Player ID sendiri dapat dibedakan menjadi dua yaitu Player Individuality dan Individuality to Goalkeepers. 

Fitur Player Individuality di Pro Evolution Soccer (PES) 2013 memudahkan Anda melihat kualitas dari kemampuan player dalam bermain. Kualitas skill dari setiap player ini akan ditampilkan dalam bentuk angka. Tidak hanya itu, pada player tertentu berstatus bintang terdapat beberapa gaya khas sesuai kondisi nyatanya. Misalnya gaya berjalan, menggiring bola hingga selebrasi setelah mencetak gol. 

Sementara itu, fitur selanjutnya yang juga bisa Anda tamukan di game Pro Evolution Soccer (PES) 2013 adalah Individuality to Goalkeepers. Sebenarnya, fitur yang satu ini tidak jauh berbeda dengan fitur Player Individuality karena sama-sama menampilkan kualitas player. Hanya saja, fitur game PES 2013 ini dikhususkan untuk player dengan posisi penjaga gawang. 







Share: